Bisnis.com, JAKARTA - Teluk Cendrawasih menjadi surga bagi tumbuhan dan hewan baik di darat dan di bawah airnya.
Di sini, Anda bisa berinteraksi dengan hiu paus. Menyaksikan hiu paus ini menjadi keinginan para penyelam.
Taman Nasional Teluk Cenderawasih (TNTC) adalah sebuah teluk yang dikelilingi beberapa pulau, di antaranya adalah Pulau Biak, Pulau Yapen, dan daratan utama Pulau Papua.
Secara administratif wilayahnya berada di dua kabupaten, yaitu Kabupaten Teluk Wondama, Provinsi Papua Barat dan Kabupaten Nabire, Provinsi Papua. Lokasinya ada di tepi Samudera Pasifik dan merupakan daerah lempengan benua, sehingga menjadikan sangat kaya flora dan fauna.
Taman nasional ini mempunyai 14 jenis flora yang dilindungi dan sebagian besar didominasi jenis pohon kasuarina. Apabila Anda mengira bahwa Raja Ampat adalah yang terkaya, maka di Teluk Cenderawasih menanti pemandangan yang lebih beragam dengan daya pikat utamanya melihat langsung hiu paus.